-->

Interior & Exterior

Visualisasi 3d Animasi sebagai Media Informasi Pemasaran

Strategi dalam pemasaran, khususnya pemasaran perumahan, kawasan industri, maupun pertokoan menjadi salah satu hal yang penting.

informasi yang diberikan dalam bentuk 2 dimensi dirasa kurang memberikan informasi yang cukup. berikut ini contoh visualisasi 3d animasi kawasan perumahan.



Kawasan terpadu nan exklusif di Batam : CIPTALAND TIBAN

Cipta Land merupakan Mega Proyek untuk daerah Tiban, di Kawasan ini sedang dibangun Rumah, Town House, Ruko dan Pasar.Juga dibangun taman tepi laut dengan view Singapore.Ditepi pantai juga akan dibangun pusat kuliner dengan cottage-cottage menjulur ke laut.



citiwalk cipta lsnd batam



citiwalk, town house cipta land


cipta land tiban


cipta group




Tips memilih warna untuk rumah

Bosan dengan tampilan rumah? Mungkin sudah saatnya mencoba warna lain pada ruangan. Selain untuk memberi kesegaran, mood positif dan semanugat baru pun dapat diciptakan. Apalagi bila ada acara penting, seperti Hari Raya atau peringatan suatu peristiwa. Mengecat kembali ruangan dapat dijadikan salah satu cara untuk menyambut para tamu dan membuat mereka terkesan.
Namun, memilih cat bukanlah perkara mudah, terlebih jika harus dipadukan dengan warna lain atau furnitur, dan aksesoris. Tak hanya itu, selera pribadi dan pencahayaan juga memengaruhi bagus tidaknya kesan sebuah warna. Jangan khawatir, sekalipun tidak mudah, juga tidak serumit yang dibayangkan.
1. Pertama, cobalah perpaduan warna yang ingin digunakan. Tes warna di suatu ruang kecil atau hanya memastikannya di wadah tertentu. Sebelum itu, pastikan bahwa cat yang dipilih sesuai dengan tempat pemakaian, entah itu cat eksterior atau interior. Bila cat bagian luar rumah juga ingin diperbarui, pilih yang tahan terhadap perubahan cuaca atau weatherproof. Sementara untuk interior, cat yang tepat ialah yang mudah dalam perawatan dan tahan lama. Pastikan pula cat yang dipakai aman, mudah dibersihkan, dan memiliki lapisan antijamur untuk mengantisipasi adanya banjir.
2. Berikutnya, perhatikan penggunaan warna. Menggunakan banyak warna tentu dapat membuat ruangan terlihat menarik, tetapi usahakan agar tidak melebihi tiga warna. Mulailah dari warna yang paling terang atau paling tua lalu pilih warna lainnya dengan mempertimbangkan warna pertama. Jika ingin menggunakan dua warna terang, sebaiknya yang ketiga warna netral agar tidak membuat mata cepat lelah saat melihatnya.
3. Kehadiran furnitur juga merupakan salah satu aspek yang harus diperhatikan. Gunakan warna yang dapat terlihat menyatu dengan perabotan di rumah. Bila furnitur di rumah memiliki beragam warna, cobalah seimbangkan dengan warna netral di dinding. Begitu pun sebaliknya, terapkan warna terang jika furnitur yang ada terkesan netral atau datar.
4. Seperti yang telah disebutkan, cahaya juga salah satu faktor penting. Karena itu, pertimbangkan pencahayaan yang terdapat dalam ruangan saat akan memutuskan warna baru. Warna gelap cocok untuk ruangan dengan penerangan yang bagus, sementara warna-warna muda atau pucat cenderung memantulkan cahaya. Mengetes warna pada area terang dan minim cahaya di rumah merupakan salah satu cara untuk mendapatkan warna yang sesuai.
5. Terakhir, jika bingung dengan kombinasi warna, roda warna atau color wheel bisa sangat membantu. Ada empat kombinasi yang dapat dijadikan pilihan, yaitu warna monokromatik, analog, komplementer, atau triadic. Jangan terlalu khawatir dengan hasilnya karena cat tidaklah permanen dan bisa diubah kapan pun diinginkan.

Aplikasi Desain Rumah 3d Android

Aplikasi Desain Rumah 3d Android

 Memiliki ide agar dapat  mendesain rumah idaman sendiri merupakan suatu keinginan bagi semua orang, hal ini karena jika kita mendesai rumah yang keluar dari ide kita merupakan kepuasan dan kebanggan bagi kita, apalagi jika rumah yang kita desain sudah terealisasi dengan sempurna.
Meski demikian untuk mendesai rumah idaman sederhana namun kelihatan mewah, tidaklah mudah memerlukan perencanaan yang sangat matang dan tentunya membutuhkan alat bantu. untuk saat ini software software untuk PC sudah banyak yang bisa kita gunakan untuk mengerjakan hal tersebut.

Bagi anda yang ingin desain rumah/bangunan sendiri namun belum ada aplikasi desain 3d di pc nya tidak usah kawatir, sekarang para pengguna smartphone yang berbasis Android Os sudah bisa menggunakan gatgetnya untuk mendesain rumah sendiri tentunya dengan bantuan Aplikasi Desain Rumah 3d Android.

Berikut adalah beberapa aplikasi desain Rumah 3d Android yang bisa digunakan

  • Floor Plane Creator


Aplikasi yang satu ini bisa digunakan untuk mendesai dan mengatur posisi isi rumah kita, seperti meja makan, sofa, Rak TV, Lemari baju dan lain-lain, di sini anda dapat berkreasi sesuai keinginan anda.
Bagi anda yang ingin mencobanya silakan langsung pasang aja aplikasinya silakan klik disini

  • Homestyler Interior Design



Aplikasi ini di kembangkan oleh Autodesk Inc yang sudah kondang mengeluarkan aplikasi desain untuk PC, kali ini mereka mengeluarkan aplikasi desainnya untuk para pengguna Android, dengan aplikasi ini anda bisa berkreasi menuangkan ide-idenya untuk mendesai rumah idaman dan impian  anda sendiri, rugi rasanya bagi anda yang senang berkreasi namun tidak mau mencoba aplikasi ini silakan pasang aplikasinya klik disini
  • Home Design 3d Outdoor/Garden



Satu Aplikasi ini sangat bermanfaat bagi anda yang ingin mendesain rumah lengkap dengan taman-tamannya, kurang lengkap rasanya jika rumah tanpa taman, (bagai sayur tanpa garam) lansung aja pasang aplikasinya klik disini

Dengan semakin berkembangnya teknologi akan semakin memudahkan kita untuk merealisasikan impian dan keinginan kita, dan salah satu impiannya adalah mendesain  rumah idaman kita sendiri.
Diatas adalah sebagian Aplikasi Desain Rumah 3d Android yang bisa kita gunakan, semoga bisa bermanfaan untuk anda dan Selamat berkreasi teruslah berkarya untuk keluarga tercinta

Visualisasi Masjid

katanya sih gambar 3D exterior sangat membantu pengerjaan di lapangan, makanya Kerjaan yang baru diseelesaikan lagi adalah membuat viasualisasi bangunan Publik yaitu Masjid yang berlokasi di Batam Centre - Batam Kepulauan Riau, berikut gambar yang telah diselesaikan

Tampak dari jalan masuk perumahan





Area taman di depan tempat Wudhu


Tempat Wudhu Pria


Tempat Wudhu Wanita

inilah yang bisa saya posting saat ini siapa tau bisa bermanfaat

Perumahan Batam



Rumah Minimalis adalah solusi untuk mebangun rumah di lahan yang pas-pasan, Setelah sekian lama berjibaku dengan dunian advertising mulai dari finishing baner, baloho, X-Banner sampe pekerjaan membuat gambar untuk di cetak ke media yang besar akhirnya mulai terasa kok yang dikerjakan itu-itu terus, sampai akhirnya saya mulai dengan aktifitas yang ingin saya lakoni yaitu hal yang berkaitan dengan architectur, dan pada kesempata itu akhirnya saya bertemu dengan seseorang yang meminta saya untuk membuat gambar 3D untuk keperluan pengerjaan Bangunan (katanya biar tukang yang mengerjakan lebih gampang dan tau hasil akhirnya) , dan akhirnya jadi ketagihan juga untuk mengerjakan gambar-gambar yang berkaitan dengan gambar 3D teknik sipil.

Rumah yang nyaman adalah idaman semua orang, tak kalah pentingnya adalah penyesuaian Interior untuk menghasilkan kenyaman penghuninya  Berikut adalah contoh gambar Rumah minimalais Perumahan Batam
Yang ini katanya untuk perumahan yang berlokasi di Batam dengan type 48















 Kalau yang ini kataya type 56



Back To Top